Tips Memulai Berbisnis Untuk Pemula



Memulai berbisnis tentu saja bukan hal yang mudah bagi seorang pemula,banyak pertanyaan dalam benak kita,.
Bisnis apa yang paling cocok buat saya?  adalah pertanyaan yang sangat sering saya dengar. Kebanyakan pertanyaan ini berasal dari teman yang belum pernah berbisnis dan ingin bisnis, atau teman yang ingin mencari bisnis lain karena bisnis yang sedang dijalani saat ini berjalan kurang bagus.

Untuk jawaban ini sebenarnya sangat mudah. Sebelum menjawab bisnis apa yang paling cocok buat kita, saya ingin menjelaskan dulu apa dan bagaimana sebenarnya bisnis. Bisnis sebenarnya adalah sebuah aktifitas yang memberikan solusi dan akhirnya kita mendapatkan keuntungan dari aktifitas tersebut.

Arti bisnis adalah sebuah pelayanan atau solusi yang kita berikan. Sebuah pelayanan yang dibutuhkan orang banyak disekitar kita. Sebuah pelayanan dimana ORANG HARUS RELA MENGELUARKAN UANG untuk mendapatkannya. Sebuah pelayanan yang kita berikan dengan tujuan orang bisa PUAS, karena dari situlah bisnis bisa berjalan, bertahan, dan berkembang.

Setelah membaca uraian saya diatas tentang apa itu bisnis, semoga anda bisa memahami ya. Bahwa pertanyaan “bisnis apa yang paling cocok buat saya” sebenarnya adalah pertanyaan yang salah. Pertanyaan yang benar adalah “bisnis apa yang paling cocok buat masyarakat sekitar saya” karena inti dari bisnis itu adalah MELAYANI. Dan bisnis kita bisa bertahan dan berkembang karena banyak orang yang MEMBUTUHKAN dan puas dengan pelayanan kita…

So, buat teman-teman yang ingin memulai bisnis. Carilah dulu apa yang “paling dan mendesak” dibutuhkan oleh masyarakat sekitar anda. Sebuah kebutuhan mendesak dimana orang rela mengeluarkan UANG UNTUK MENDAPATKANNYA. Saat kebutuhan mendesak ini anda dapatkan dan anda menyediakan layanan yang memuaskan dan harga yang bagus untuk pemenuhannya, dijamin bisnis anda akan laris manis…

Bagaimana kalau sudah ada pesaing? Nggak usah takut. Takut pada pesaing bukanlah sifat seorang pebisnis. Bersyukurlah saat ada pesaing karena anda bisa BELAJAR DARI PENGALAMAN PESAING ITU. Amatilah apa kelebihan dan kekurangan pesaing anda. TIRU KELEBIHANNYA KEMUDIAN BUATLAH PERBAIKAN DARI KEKURANGAN PESAING SEBAGAI KELEBIHAN ANDA…!!!




Semoga bermanfaat....sukses selalu....


http://motivasi.petamalang.com/

Artikel "Tips Memulai Berbisnis Untuk Pemula" Di Posting oleh: Asep Wasir dari Blog blogkuring, dalam kategori langkah langkah mulai berbisnis. Melalui permalink http://wandido.blogspot.com/2012/05/tips-memulai-berbisnis-untuk-pemula.html. Rating: 1010 Voting: 2013, Tanggal Kamis, 10 Mei 2012, pukul 23.25. Anda dapat melihat tulisan menarik yang lainnya di bawah ini :

Tinggalkan Komentar :

 

Kunjungan:

Post Pilihan 2

Post Pilihan 3

© 2013 blogkuring
Themes by Askep