Cara Atasi kaki pecah pecah dengan Tradisional





Telapak kaki pecah pecah,,,?  ya,, sangatlah mengganggu.
Masalah ini memang kerap terjadi khususnya pada kaum hawa , yang sering mempunyai kegiatan yang berhubungan dengan air misal mencuci pakaian, mencuci piring,atau kegiatan apa saja yang berhubungan dengan air.Rasa tidak nyaman selalu kita rasakan apabila mempunyai masalah yang satu ini.
 Diwilayah pedesaan yang masyarakatnya lebih banyak bekerja pada sektor pertanian, pastinya jarang sekali menggunakan alas kaki. Seperti pada saat mereka di sawah, alas kaki tentunya menjadi penghambat dalam menjalankan aktivitas. Dengan mengesampingkan alas kaki tersebut, maka kulit pada telapak kaki akan pecah-pecah jika tidak dirawat dengan baik. Memang untuk para petani mereka memiliki tips tersendiri untuk mengatasinya. Namun bagaimana untuk mereka yang kerap mengalami kulit telapak kaki yang pecah-pecah tanpa mengetahui penyebab dan cara mengatasinya?

Menurut  Dr Maria Dwikarya, SpKK, dari Klinik Tomang, Jakarta Barat, seperti yang kami kutip dari Kompas.com. Ternyata penyebab kulit telapak kaki yang pecah-pecah dapat disebabkan oleh dua faktor, yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal, di antaranya usia dan gangguan hormonal. Bertambahnya usia seseorang membuat kondisi tubuhnya  mengalami penurunan kualitas, termasuk kaki, sehingga rentan mengalami berbagai permasalahan. Sedangkan faktor eksternal, antara lain perubahan cuaca yang drastis dan pemakaian sabun atau deterjen. Kandungan soda dalam deterjen menyebabkan kulit kaki kehilangan kelembapannya dalam jumlah besar, sehingga membuatnya jadi sangat kering dan akhirnya pecah-pecah.

Untuk itu, cara perawatan ataupun cara mengantipasinya pun tidak terlalu sulit, yaitu dengan mencuci kaki setiap habis beraktivitas, dengan benar-benar bersih. Apalagi pada saat mandi, ini adalah waktu yang paling tepat untuk mencuci kaki dengan sebersih-bersihnya. Setelah itu keringkanlah dengan kain atau handuk hingga benar-benar kering terutama pada sela-sela kaki.

Bagi mereka yang memiliki uang, perawatan dapat dilakukan dua kali seminggu dengan produk perawatan khusus untuk kaki yang berkualitas baik. Selain itu, pada malam hari jika kaki sudah dibersihkan, maka gunakanlah foot lotion yang mengandung emollient atau lidah buaya yang bersifat menyejukkan. Mengapa harus malam hari? Karena pada malam hari kulit sedang memperbaiki dan membangun  kembali sel-selnya yang telah rusak.

Disini saya ingin berbagi bagaimana caranya mengatasi masalah kaki yang pecah pecah, caranya sangat mudah dan murah.





Cara mengobatinya yaitu denngan menggunakan:
  • Daun sirih 7 lembar
  • Daun pepaya muda 3lembar.
Cuci keduanya sapai bersih. 
Cara penggunaanya:
 Rebus daun sirih sampai mendidih dengan air kira kira 1liter sampai sisa setengahnya,kemudian angkat
Sambil menunggu air rebusan tidak terlalu panas, haluskan daun pepaya yang sudah kita siapkan tadi.
Setelah rebusan daun sirih hangat hangat kuku campurkan daun pepaya yang sudah kita haluskan tadipada baskom,kemudian rendamkan telapak kaki pada air rebusan tersebut kira kira 1/4 jam,gosoklah kaki dengan menggunakan daun pepaya dan daun sirih tersebut.
Setelah selesai, oleskan minyak jaitun pada kaki.


Pengalaman saya,Telpak kaki yang pecah pecah dapat diatasi dalam waktu paling lama seminggu dengan perawatan rutin setiap malam sebelum tidur.


Selamat mencoba,,,,
Semoga bermanfaaaat......

  
Artikel "Cara Atasi kaki pecah pecah dengan Tradisional" Di Posting oleh: Asep Wasir dari Blog blogkuring, dalam kategori . Melalui permalink http://wandido.blogspot.com/2012/04/cara-atasi-kaki-pecah-pecah-dengan.html. Rating: 1010 Voting: 2013, Tanggal Rabu, 25 April 2012, pukul 08.16. Anda dapat melihat tulisan menarik yang lainnya di bawah ini :

Tinggalkan Komentar :

 

Kunjungan:

Post Pilihan 2

Post Pilihan 3

© 2013 blogkuring
Themes by Askep